Beberapa tahun belakangan sport tourism menjadi tren baru di industri pariwisata dunia. Jadi nggak heran lagi kalau iven olahraga massal yang diikuti pecinta olahraga dari seluruh penjuru dunia seperti triathlon atau lari marathon laris manis. Nah buat kamu yang ingin tantangan yang sedikit berbeda cobain yuk NParks Coast to Coast Trail.
Lanjutkan membaca “Liburan Sehat Singapura Dengan NParks Coast To Coast Trail”Tag: vlogger bintan
[Vlog] Pulau Ubin – Wisata Alam Paket Lengkap Singapura
Jalan2Cuap2 – Saya tidak pernah menyangka bahwa Singapura memiliki destinasi wisata alam yang lengkap. Bayangkan di dalam satu pulau terdapat track bersepeda dan hikking dengan kombinasi pemandangan kampung tua, bukit, danau, hutan, pantai hingga hutan mangrove
Lanjutkan membaca “[Vlog] Pulau Ubin – Wisata Alam Paket Lengkap Singapura”[Video] Bukit Pasir Busung, Wisata Tak Sengaja Bintan
Jalan2Cuap2 – Awal tahun piknik lagi yuk! Destinasinya nggak usah jauh-jauh ke pulau Bintan tapi nggak mahal masuknya. Sudah pernah mendengar Bukit Pasir Busung di pulau Bintan. Kalau belum kamu harus menonton video berikut.
Pada awalnya Bukit Pasir Busung merupakan bekasĀ tambang pasir yang meninggalkan gundukan pasir layaknya gurun pasir di sahara. Dan masih di kawasan yang sama terdapat juga kolam dengan air kebiruan yang merupakan bekas tambang bauksit. Jumlahnya tidak hanya satu jika dihitung mungkin sampai sepuluh lebih.
Bagi teman-teman yang suka berfoto aksi, narsis dan eksis di sini tempatnya. Tak perlu membayar tiket masuk hanya parkir kendaraan bermotor. Agar nyaman jalan-jalan di sini jangan lupa membawa payung atau topi untuk menghindari sinar matahari yang cukup terik. Dan yang paling menggembirakan, sekarang sudah tersedia beberapa warung yang menjual panganan untuk beristirahat. Bagi yang memiliki uang lebih dapat mencoba beberapa wahana dan lokasi foto dengan tarif 5 ribu rupiah.
Tanggap akan potensi wisata tak mengherankan pemerintah daerah menggelar beberapa aktivitas yang mengundang lebih banyak wisatawan salah satunya Festival Layang-Layang Bintang yang juga melibatkan peserta dari mancanegara.
Jika dulu Bintan terkenal dengan wisata mahal kini di Bintan kamu bisa jalan-jalan walau dengan bujet tipis.
Video ini dibuat dengan iphone 5s dan diedit dengan aplikasi splice.
Terimakasih sudah menonton video Jalan2Cuap2 jangan lupa untuk memberikan komentar dan like video ini di channel dananwahyu.
Bagaimana Cara ke Sana?
- Ada dua rute untuk mencapai bukit Pasir Busung yaitu rute dari pelabuhan Tanjung Uban atau pelabuhan Tanjung Pinang atau Bandar Udara Internasional Raja Haji Fisabilillah.
- Rute Tanjung Ubang biasanya digunakan oleh tamu yang menyebrang dari kota Batam melalui pelabuhan Punggur.
- Rute Tanjung Pinang biasanya digunakan oleh tamu yang menyebrang dari kota Batam melalui pelabuhan Sri Bintan Pura atau Bandar Udara Internasional Raja Haji Fisabilillah.
Poyotomo – Meringkuk Bahagia di Kaki Gunung Bintan
Kabut tebal di lereng gunung BintanĀ menghamburkan hawa dingin. Sekali lagi saya meringkuk bahagia,Ā tertidur pulas beralas bumi beratap langit. Sudah lama saya tidak menyatu dengan alam seperti ini. Berbaring tenangĀ diĀ dalam tenda bagai seorang petualang. Semalam saya tak hanya bermimpi mendengarĀ desirĀ dedaunan tertiup angin tapi merasakannya melalui semua panca indra.
Lanjutkan membaca “Poyotomo – Meringkuk Bahagia di Kaki Gunung Bintan”
[Video] Mengintip Kapal Diving & Snorkeling Terbaik di Batam
Jalan2Cuap2 – Batam itu sering banget dijadikan pelarian warga negara Singapura untuk menikmati indahnya dunia bawah laut. Jadi tidak mengherankan jelang akhir pekan operator diving di Batam kebanjiran tamu mancanegara. Salah satu operator diving terpercaya adalah Max’s Dive Centre. Dan akhir pekan lalu saya berkesempatan mengintip KM Asad yang sering dijadikan LOB para pecinta wisata bahari.
Berikut penampakan KM Asad yang sering menyandar di pelabuhan Pari pulau Galang Baru.
filmed by @dananwahyu, gear SONY NEX 6 & GO PRO 5 HERO
Keseruan cerita veri tulisan berlayar dengan KM ASAD dapat kamu baca di sini. Jangan lupa untuk memberikan komentar dan like di video ini serta jangan lupa mensubscribe chanel dananwahyu.
Maxās Dive Centre
Alamat : Ruko Mega Legenda Blok B3 No.6
Telepon : +62 778 7495072
E-mail : info.maxsdivecentre@gmail.com
Website : https://maxsdivecentre.wordpress.com
[Video] Belajar Diving di Kolam Renang
Jalan2Cuap2 – Video ini spesial untuk kamu yangĀ ingin belajar diving tapi masih agak takut. Gaes belajar diving itu nggak langsung dicemplungin ke laut kaya mantanĀ yang matre. Ada beberapa tahapan pelajaran yang harus dilewati sebelum mengintip keindahan dunia bawah laut.