Bangka Belitung, Travelling

Menyibak Layar Pulau Batu Berlayar

Memulai perjalanan dari pantai Tanjung Kelayang akhirnya sampai di sebuah pulau kecil berpasir putih dengan batu-batu besar tinggi menjulang. Jika dilihat sepintas dari kejauhan bagaikan batu besar yang mengambang di atas lautan. Sebab jika pasang tiba bagian dasar pulau berupa pasir akan tertutup air. Inilah Pulau Batu Berlayar,  tampilannya benar-benar seperti batu yang sedang berlayar.

Beragam biota laut dapat ditemukan di sekitar pulau luasnya hanya beberapa ratus meter persegi ini. Bintang laut dengan warna-warna mencolok dapat ditemui di sekitar pantai atau dibalik batu menjulang yang terendam air. Namun anda harus berhati-hati ketika masuk ke lautan yang lebih dalam karena banyak bulu babi berkulit duri yang bisa menyengat.

Menurut saya pribadi, pulau ini sangat tepat untuk pecinta photography. Dengan lensa wide bisa bereksperimen mengambil gambar landscape dengan tampilan yang tidak biasa. Karena saya hanya menggunakan kamera pocket, saya bereksperimen mengambil gambar dengan feature panorama.

Berlari , memanjat atau bersembunyi di balik bebatuan merupakan pengalaman yang mengasikan ketika berada di pulau ini. Mengintip ke tiap celah batu untuk melihat pemandangan atau pulau lain yang berada di sekitarnya. Pulau Lengkuas dengan mercusuarnya nampak dari pulau ini.

Rasanya tak ada puasnya mengeksplore keindahan pulau ini . Bagaikan menyibak layar yang terkembang membuka birunya langit belitung berkerudung awan dan bertahtakan batu granit di atas permadani birunya air laut. Tapi layar perahu harus kukembangkan lagi untuk melaju menuju lautan biru dan keindahan pulau lain di Belitung.

 

RELATED STORIES

24 tanggapan untuk “Menyibak Layar Pulau Batu Berlayar”

    1. silakan rud kalo mau gabung , kita jalan juga bukan high cost kok, pada intinya jalan buat pengalaman ke tempat baru bukan jalan2 cari kenyamanan. backpacker lampung tgl 21-27 bulan depan katanya pada mau ke bali ngeteng dengan buget 1 juta

      Suka

Pembaca kece selalu meninggalkan jejak berupa komentar