setiap teman perjalanan adalah fotografer dan model terbaik
Curahan, Photography, Video

Model-Model Korban Traveling 2017

“Teman perjalanan yang baik adalah mereka yang rela mengambil gambar sambil berjongkok agar kamu terlihat langsing di foto.” quote anonymous.

Sudahkah kamu mengucapkan terimakasih kepada orang-orang di sekitarmu yang membuat foto  instagrammu terlihat  cetar membahana? Paling tidak menyebutkan akunnya di IG agar orang juga tahu bahwa ada kisah di balik foto yang membuat kamu  lebih indah dari aslinya.

Bagi saya pribadi teman perjalanan bukan hanya mereka yang mau berbagi kamar atau patungan biaya   tapi seseorang  yang bisa diajak gila-gilan dan melahirkan inspirasi.  Bagi saya setiap pribadi itu unik  dan traveling dengan siapapun akan melahirkan kisah yang berbeda.

Berikut beberapa pribadi yang akhirnya menjadi korban selama tahun 2017. Maafkan teman kalau saya kadang meminta kalian untuk berpose atau ber-acting aneh.

Lanjutkan membaca “Model-Model Korban Traveling 2017”

Acara, Jalan2Cuap2, Malaysia, Video

[Video] Detik-Detik Skripsi Ditandatangani Anggun C Sasmi

Jalan2Cuap2 – Aku dan Alfie sebetulnya nggak pernah menyangka bahwa perjumpaan dia dengan Anggun C Sasmi bakal menjadi viral. Berawal dari perjalanan Singapura, Melaka dan KL akhirnya foto skripsi yang ditandatangani oleh diva internasional itu viral. Beritanya dimuat lebih dari  20 situs   berita dan akun  instagram. Walau isi beritanya terkadang ngawur tapi tetap mengundang rasa ingin tahu.

Lanjutkan membaca “[Video] Detik-Detik Skripsi Ditandatangani Anggun C Sasmi”

Malaysia, Singapura, Travelling

Sepenggal Kisah Perjalanan Dua Negara – Jalan Bersama & Bertemu Anggun

Bagi saya travelling itu tidak hanya mengunjungi tempat-tempat indah  tapi merasakan pengalaman hidup yang belum pernah saya temukan sebelumnya. Namun sejak menganut gaya  jalan flashpacking, pengalaman traveling saya nyaris  tidak memberikan pengayaan batin.

Tergopoh-gopoh  menyambangi kota  A lalu saya menjelajah tempat wisatanya  dan meninggalkan jejak digital dengan meng-update status media sosial  lalu pulang membawa foto dan video. Berharap semua kenangan itu dapat tetap ada diingatan namun nyatanya hanya memenuhi hardisk PC. Lanjutkan membaca “Sepenggal Kisah Perjalanan Dua Negara – Jalan Bersama & Bertemu Anggun”