Famtrip Bengkulu – Festival Bumi Rafflesia 2017
Bengkulu, Travelling, Video

[Video] Famtrip Bengkulu – Festival Bumi Rafflesia 2017

Jalan2Cuap2 – Mungkin ini trip paling spesial tahun ini. Setelah bertahun-tahun menyimpan keinginan untuk melihat bunga Rafflesia Arndoldi langsung di habitatnya , Bengkulu. Eh, tanggal 21-23 Juni 2017 mendapatkan undangan famtrip untuk melihat Festival Bumi Rafflesia 2017. Berikut video rangkuman perjalanan 3 hari penuh dalam format teaser. Semoga menginsipirasi kamu untuk lebih mengenal nusantara.

filmed by @dananwahyu GEAR SONY NEX 6 & GO PRO 5

Meski waktu jalan-jalannya singkat tapi cukup mewakili semua potensi wisata Bengkulu, mulai dari alam, budaya, sejarah, kuliner sampai wisata minat khusus olahraga. Berharap satu saat dapat kembali ke Bengkulu dan merekam jejak kekayaaan alam dan budaya dalam video dan tulisan.

Berikut itinerary perjalanan bersama di Bengkulu:

Heri ke 01 : Tiba – Kab Rejang Lebong, Danau Mas Harun Bastari, Kota Bengkulu (L,D)
Selamat datang di Bumi Rafflesia. Tiba di bandara Fatmawati Bengkulu, meet and greet dengan pemandu wisata. Kita akan langsung berangkat menuju Kabupaten Rejang Lebong. Sesampainya di Kabupaten Rejang Lebong kita akan menuju Lokal Restoran untuk makan siang dan kemudian dilanjutkan menuju Danau Mas Harun Bastari, disani para peserta dapat menikmati keindahan alam Danau Mas Harun Bastari yang saat ini mulai dipercantik untuk menyambut Flower Garden Festival yang direncanakan akan dilaksanakan untuk menyambut Wonderful Bengkulu 2020. Selesai dari Danau Mas Harun Bastari kita menuju Kabupaten Kepahiang untuk melihat Konservasi Bunga Bangkai, Amorphopallus Titanum. Makan malam di Kabupaten Kepahiang dan kemudian kita Kembali ke Kota Bengkulu, Check In Hotel dan Istirahat.

Hari ke 02 : Festival Bumi Rafflesia Bengkulu (B,L,D)
Setelah sarapan pagi di hotel, kita berjalan kaki dari hotel ke venue acara Festival Bumi Rafflesia di Sport Center Pantai Panjang Kota Bengkulu. Disini kita akan menyaksikan Lomba Triathlon dan Festival Kopi di sana. Kembali ke Hotel dan dijemput untuk makan siang di lokal Restoran. Setelah makan siang kita akan memulai City Tour Kota Bengkulu dengan mengunjung Museum Bengkulu, Rumah Fatmawati dan Fort Marlborough. Gala dinner di Hotel/Lokal Resto, Kembali ke hotel, istirahat.

Hari ke 03 : Keberangkatan Kembali (B, L)
Sarapan di hotel dan kita akan menuju Rumah Bung Karno dan berbelanja makanan dan souvenir khas Bengkulu. Makan siang di local restoran dan kembali diantar ke Bandara Fatmawati Bengkulu, Acara Famtrip Selesai

Jangan lupa untuk memberikan komentar dan like di video ini agar saya bisa tetap jalan-jalan dan cuap-cuap. Tunggu juga kisah kisah vlog lainnya di channel youtube aku atau di blog ini.

Tulisan ini merupakan kegiatan Famtrip Festival Bumi Rafflesia 21-23 Juli 2017. Dinas Pariwisata Propinsi Bengkulu.
Video ini merupakan kegiatan Famtrip Festival Bumi Rafflesia 21-23 Juli 2017. Dinas Pariwisata Propinsi Bengkulu.

5 tanggapan untuk “[Video] Famtrip Bengkulu – Festival Bumi Rafflesia 2017”

Pembaca kece selalu meninggalkan jejak berupa komentar