lagi bikin video ala ala cowboy
Curahan, Jalan2Cuap2, Video

10 Alasan Travel Blogger Mendadak Ngevlog

Maaf ya teman-teman pembaca setia blog dananwahyu.com kalau tahun kemarin  saya kurang produktif menulis tapi malah sering memposting video, tepatnya video jalan-jalan.

Ini bukan karena latah tapi beneran bikin video blog itu menyenangkan. Mungkin hal yang sama juga di rasakan oleh beberapa travel blogger yang kini mulai membuat channel youtube.

Berikut beberapa alasan mengapa saya  pada akhirnya mendadak ngevlog, bukan mendadak dangdut.

1.  Eksistensi  Diri

Foto selfie dan wefie di destinasi wisata tertentu  sudah biasa. Akan lebih keren dan kalau ada video kamu di sana apalagi dilengkapi dengan  reportasi ala-ala presenter TV. Orang makin yakin kalau kamu sudah pernah sampai  sana. Dijamin  nggak ada yang tanya ,  sotoshop-an gan?

2. Tuntutan Ngeblog

Ketika foto cantik dan info grafis tak cukup membuat blog kelihatan menarik, maka ngevlog salah satu cara agar karyamu tetap dilirik orang. Memang sih ngeblog bagi beberapa orang bukan untuk menyenangkan orang lain (hanya kepuasaan batin) tapi tak ada salahnya membuat pengunjung setia blog bahagia dengan sesuatu yang baru dan berbeda.

3. Pembangkit Kenangan

Walau tidak diedit dan diunggah ke media sosial sejak 4 tahun lalu saya sudah senang membuat video perjalanan. Rugi saja  sudah travelling jauh-jauh tapi tidak memiliki dokumentasi lengkap. Dan ketika otak sedang buntu untuk menulis  putar saja videonya dijamin ide-idek akan bermunculan.

4. Lebih Bercerita

Membangun imajinasi dengan kata memang jagoan beberapa blogger yang mahir berdiksi. Tapi kita tak perlu banyak berkisah dengan sepotong video perjalanan yang dilengkapi dengan musik dan narasi. Emosi akan cepat terbangun dengan gambar-gambar indah luar biasa dan alunan musik yang tepat.

5. Pelengkap Tulisan

Sekarang saya selalu melengkapi tulisan dengan video pendek di blog saya. Tujuan awalnya sih ingin memberikan pilihan lebih kepada penikmat blog. Tapi pada perkembangnnya  video dan tulisan itu saling melengkapi kaya pasangan gitu. Biarlah chanel youtube dan blog berjodoh lalu pemiliknya tetap jomblo. Hiks!

6. Memanjakan Pembaca si Malas

Mungkin kamu salah satu pembaca blog saya yang malas membaca :D. Ya sudah tak ada salahnya kamu menonton saja video perjalanan saya tanpa harus mencerna setiap kata. Cukup duduk manis, buka laptop dan situs http://www.dananwahyu, maka semua kisah perjalanan akan terpapar nyata. Jangan lupa Sis dan Bro  beli kuota internet dulu biar nggak galau lagi asik-asiknya nonton aku kuota habis. Anda butuh pulsa, hubungi saya :D.

7. Hiburan

Bagi saya pribadi mengedit video dan menyulamnya bersama musik serta kisah narasi itu mengasikan. Dan menjadi hiburan tersendiri , di tengah kesibukan pekerjaan kantor yang kadang menggila. Bagian favorit saya ketika memberikan narasi vlog -vlog itu , rasanya seperti aku berkisah kepada kamu. Ia kamu , yang suka  nongkrongin  blog aku.

8. Investasi & Tabungan

Sama seperti foto, video perjalanan itu bagai investasi dan tabungan. Mungkin untuk saat hanya untuk seru-seruan tapi siapa tahu 10 atau 15 tahun yang akan datang akan ada orang yang mencari foto destinasi wisata , kuliner, budaya atau kebiasaan orang tertentu di suatu tempat. Seperti beberapa video perjalanan saya ke suku pedalaman Indonesia yang sempat dilirik beberapa bule-bule untuk dibeli.

9. Rejeki Lain

Nah kalau yang ini mungkin rejeki anak soleh yang selalu dianggap nyinyir padahal ini hanya suara Tuhan bagai mereka yang mungkin salah langkah *ditampar bolak-balik pake laptop dan tripod*.

Ternyata beberapa acara TV menyediakan tempat bagi pembuat video amatir atau bahasa kecenya citizen jurnalist videografer , ya mirip-mirip blogger tapi medianya berbeda. Dan alhamdulilah beberapa video saya pernah tayang di acara-acara tersebut dan mendapat honor serta  uang jajan.

10. Aku Pernah Kece

Dengan bertambahnya umur secara alami kita terlihat tidak menarik, perut menggendut, kulit muka mengendur atau gebetan menjauh. Tapi tahukah kamu bahwa video-video ini setidaknya membuktikan kepada orang kalau gue dulu pernah ganteng, pernah langsing, pernah fotogenik dan mungkin pernah punya banyak mantan. Eeh… Ini mah Awkarin keles.

Nah jadi tahukan kenapa saya suka banget bikin video perjalanan. Untuk kamu yang mau bikin video apapun , mari ngevlog. Jangan bilang belum punya gadget bagus , kamera ponsel bisa jadi alat powerful kalau kamu kreatif.

Jadi apa alasan kamu mendadak ngevlog?

39 tanggapan untuk “10 Alasan Travel Blogger Mendadak Ngevlog”

Pembaca kece selalu meninggalkan jejak berupa komentar