Hotel, Kepulauan Riau, Travelling

The Canopi – Berkemah Cantik di sisi Kolam Renang Terluas Asia Tenggara

Meski sudah tak muda lagi *oles wajah cream anti aging* keinginan berpetualang selalu tetap ada. Salah satunya petualangan tidur, ini bukan ganti-ganti teman bobo ya. Tapi menikmati tidur di alam bebas, di atas gunung , di tepi pantai atau danau.

Namun jelang akhir tahun, cuti sudah menipis (tinggal sehari) dan hanya ada libur di akhir pekan. Mau lari ke gunung atau ke hutan ala AADC  Dian Sastro nggak mungkin banget. Baru sampai ke gunung Bromo  , eh lusa harus balik ke kantor dengan penerbangan pertama.

Oke baiklah , mari cari alternatif daripada berkeluh kesah gelisah sampai basah. Konon di Bintan (red: sepelemparan kancut dari Batam) ada kawasan wisata yang dulunya cuma ngehits di kalangan wisatawan mancanegara. Maklum di Lagoi mayoritas resor dan dulu bertarif mata uang asing.

Sekarang? Sudah pakai rupiah tapi tetap harga lama 😀 . Tapi jangan khawatir di Lagoi, tepatnya di Plasa Lagoi sudah ada buget hotel yang tidak semahal resor.

Laguna Kristal, kolam air asin seluas 6,3 hektar
Laguna Kristal, kolam air asin seluas 6,3 hektar

Balik lagi mencari tempat bobo yang dekat dengan alam. Kebetulan akhir pekan lalu mencoba  kemah cantik di The Canopi. Resor berkonsep safari di tepi laguna cantik selus 6,3 . Bayangin begitu keluar tenda langsung disambut air sejernih kristal kebiruan. Mau berenang cantik atau sea sport tidak khawatir karang atau biota laut beracun, seperti ubur-ubur atau ular laut.

bermacam-macam fasilitas sea sport
bermacam-macam fasilitas sea sport

Treasure Bay Bintan

Treasure Bay merupakan kawasan wisata terpadu seluas 338 hektar, tepat di tepi pantai Bintan. Nantinya kawasan ini akan dilengkapi sarana dan prasrana umum seperti pusat perbelanjaan , pemukiman, rumah sakit, kampus hingga taman mangrove. Konsepnya sangat berwawasan lingkungan. Menjadikan kawasan impian bagi mereka yang ingin tinggal dengan alam tanpa merusaknya.

Beberapa wahana dan permainan menerapkan konsep  ekowisata dengan sangat baik, seperti kendaraan  listrik dan kapal tenaga surya.

10seru nih loncat-loncatan di sini

rencana The Treasure Bay (sumber: https://farm8.staticflickr.com)
rencana The Treasure Bay (sumber: https://farm8.staticflickr.com)

Rencananya  semua banguan  di Treasure Bay akan mengelilingi laguna buatan seluas 6,3 hektar. Teknologi proses penjernihan air Laguna Kristal hanya menggunakan 2% energi  dibandingan penyaringan kolam renang biasa. Sedangkan bahan kimia yang digunakan konsentrasinya 1% bahan kimia disinfektan kolam renang biasa.

Dengan kedalaman rata-rata 2,5 meter dan volume 115,060,000 L , laguna kristal merupakan kolam renang terbesar  dan pertama di Asia Tenggara.

semua permainan ini ramah lingkungan (tanpa BBM)
semua permainan ini ramah lingkungan (tanpa BBM)

Treasure Bay  baru saja menyelesaikan tahap pertama pembangunan yang terdiri dari resor dan Laguna Kristal.

“Dua tahap pembangunan berikutnya, akan segera menyususl”, ucap BanJo Tasning, Associate Director , Businnes Development, Treasure Bay Bintan.

Tahap kedua akan dibangun beberapa resor , penginapan dan taman mangrove.  Sedangkan tahap ke tiga dibangun rumah sakit, kampus , retail dan pemukiman. Duh jadi tidak sabar menunggu Treasure Bay selesai seratus persen.

Tour dengan kapal tenaga surya
Tour dengan kapal tenaga surya

The Canopi

Hamparan 41 tenda di lahan seluas 2 hektar , mirip jamur di musim hujan. Suasannya beda banget dengan komplek Persami (Perkemahan Sabtu Minggu) Pramuka. La iyalah ini tendanya besar dan ada halam rumput di depannya dengan hammock dan payung besar. Tempat yang nyaman untuk ngeteh santai sambil membaca novel.

sofa dan meja tulis. Kamu mau liburan apa kerja?
sofa dan meja tulis. Kamu mau liburan apa kerja?

Interior safari banget,   mirp  film Tarzan and Jane atau  The Mummy. Dominasinya warna coklat dan krim, dengan langit-langit mengurucut di bagian tengah dan detail lampu gantung model sangkar burung. Jangan berpkir , jika hujan maka lantainya akan basah. Terpal bangunan ini cukup tebal dan kedap suara.

Saya suka tempat tidurnya, dengan kelambu tinggi menjuntai mengingatkan ranjang pengantin *eeh*. Tapi sayang di dalam kamar tidak lemari besar, jadi bingung menempatkan ransel atau travel bag.

tempat tidurnya uyeh banget untuk pasangan honeymoon
tempat tidurnya uyeh banget untuk pasangan honeymoon
isi lemari , laci susun untuk menyimpan baju
isi lemari , laci susun untuk menyimpan baju

Menurut saya kamar mandinya lucu, ada tamannya. Tapi kata cewek-cewek horor, atapnya terbuka. “Entar kalo ada yang ngintip gimana?”

“Kalau yang ngintip itu gimana kak?”, menunjuk bule ganteng dengan perut kotak-kotak bagai paving blok di halaman depan.

“Ya ampun kalo yang model gitu mah ngga usah masuk. Sini Bang temenin aku mandi ajah.”

kamar mandinya alami :D
kamar mandinya alami 😀

Pengalaman pertama menginap di resor berkonsep tenda sempat norak dikit. Sempat takut kalau pulang kemaleman , siapa ngidupin petromak.

Tenang Bro, meski di luarnya tenda dalamnya ada listrik, pendingin udara dan wifi. Dan kayaknya tempat ini cocok banget untuk barbequan, nongkrong di halaman sambil bakar-bakaran.

nongkrong santai di depan tenda
nongkrong santai di depan tenda

Tapi sayang , kali badan agak kurang fit jadi tidak bisa menikmati maksimal. Lebih banyak menghabiskan waktu di kamar atau di kasur pinggir Laguna Kristal.

tidur... aku demam kak... meriyang juga sih (merindukan kasih sayang)
tidur… aku demam kak… meriyang juga sih (merindukan kasih sayang)

Untuk kamu yang bosan dengan tempat meeting yang itu-itu saja di The Canopi menyewakan ruangan. Kebayang deh serunya rapat di sini, semoga pada fokus kerja. Soalnya dari ruang rapat keliatan orang ber-bungee jumping ria atau cable sky.

Selain kamar dan ranjang di tepi laguna , tempat yang tepat untuk saya yang sedang tak enak badan dan ingin memulihkan kondisi fisik adalah Bora Bora Beach Bar. Makan banyak lalu tidur.

 

Tulisan di atas merupakan Blogtrip Eco Resort Bintan yang diadakan oleh Kompasiana dan Kemenpraf 31 Oktober-2 November 2015
Video di atas merupakan Blogtrip Eco Resort Bintan yang diadakan oleh Kompasiana dan Kemenpraf 31 Oktober-2 November 2015

The Canopi
Jln Raya Haji Km 1, Sebong Lagoi, Teluk Sebong Bintan, Kepulauan Riau
Tel (62) 770 691 678
Email sales@adventureglamping.com
Website http://adventureglamping.com
facebook Treasure Bay Bintan

 

28 tanggapan untuk “The Canopi – Berkemah Cantik di sisi Kolam Renang Terluas Asia Tenggara”

  1. Wah hotelnya bagus. Iya konsepnya safari, jadi inget video klipnya Taylor Swift yang Wildest Dreams, siapa tahu si Taylor syutingnya ternyata di sana ya :haha *pikiran kejauhan*. Eh tapi kolam renangnya besar dan keren… kalau berenang dari ujung ke ujung habis berapa hari ya Kak :haha.

    Suka

  2. Lucuuu banget tempatnya. cuma 1 jam terbang pula dari Medan…walaupun lanjut kapal dan mobil lagi dari Batam dan Tanjung Pinang. Makasih ya infonya, mas.

    Suka

      1. Cek ditrave*ka 2jtan, mauk harga promo. Kira2 ada lagi gak promo sama kek mas danan ya? Utk info promo dikirim via email mungkin harus jd member yaa mas?

        Disukai oleh 1 orang

Pembaca kece selalu meninggalkan jejak berupa komentar