Nepal, TIps

Nepal 2013: Travel Preparation

Thamel, Kathmandu
Thamel, Kathmandu

Keluar negeri deh, biar  yakin Indonesia itu benar-benar indah. Orang perlu keluar untuk melihat rumahnya  dan bukan di dalam saja. Sederatan kalimat bermakna dalam meluncur dari seorang rekan.

Idealisme hanya menjelajah nusantara pun tergerus. Bukankah seorang pejalan harus open minded, mampu beradaptasi dan menerima perbedaan yang paling ekstrim. Kalau jalannya hanya di Indonesia tidak banyak perbedaan yang bisa dilihat.

Pengalaman jelajah Flores -Timor Leste 2012 memberi perspektif baru . Luar negeri bukan sekedar eksis berfoto di depan Twin Tower atau belanja di Orchad Street. Menjadi foreigner (alias bule) di negara orang bagian dari seni perjalanan. Bertemu orang baru dengan latar belakang budaya , sosial, ekonomi dan religi berbeda. Menjadi kaum minoritas dengan tampilan fisik berbeda membuat kita bisa menghargai perbedaan sekaligus percaya diri. Punya hidung paling pesek ketika jalan di Eropa atau Amerika tapi tetap merasa ganteng.

Dan bagaimana kalau jalan kali ini sedikit berbeda, menjadi traveler bukan backpacker. Pelan-pelan beradaptasi jadi pelancong tajir meskipun harus berdarah-darah menguras tabungan. Sekali-sekali merasakan jalan-jalan nyaman tanpa memikirkan besok mau makan apa dan tidur di mana. Rencananya menggunakan jasa tur  Indonesia  mengunjungi pintu gerbang Himalaya, Nepal. Dasar pulung kere. Tiga minggu sebelum perjalanan pihak tour travel  membatalkan perjalanan karena kuota tidak mencukupi. Terlanjur cuti sudah disetujui kantor , mau tidak mau traveling must go on.

Paket Tour
Faktor kenyamana dan efisiensi waktu memilih menggunakan jasa tur. Maklum masih pegawai jatah cuti terbatas tapi mau semua spot dapat. Ternyata jasa tur Nepal lebih murah dibandingkan jasa tur Indonesia. Harga paket tour 6N/7D 360 USD , fasilitas hotel bintang 3 dan kendaraan pribadi termasuk supir. Sedangkan harga yang ditawarkan jasa tur Indonesia 1.000 – 1.200 USD , fasilitas homestay dan tiket Kuala Lumpur-Kathmandu PP tapi menggunakan tranpsortasi umum.

Tiket
Harga tiket penerbangan KL-Kathamandu PP normalnya 6-9 Juta rupiah, seharusnya untuk Low Cost Carrier  lebih murah. Tapi karena waktu keberangkatan sudah dekat harga tiket tinggi , Air Asia membandrol  harga 700 USD. Setelah wait and see sekitar dua minggu, pilihan jatuh ke Malaysia Airways seharga 550 USD, termasuk bagasi 20 kg dan makan siang.

Makanan
Harga makanan di Nepal relatif murah, hampir sama dengan Indonesia. Namun  rasa kare yang terlalu kuat  tidak cocok di lidah dan perut saya. Pertimbangan faktor “L” lidah ,  membawa makanan instant dari Indonesia seperti: kering tempe, pop mie, peyek, keripik tempe , bubur instant, sosis , keju , abon dan beragam camilan.

Pakaian
Bulan April masuk musim kemarau suhu di Nepal antara 10 – 23 derajat Celcius. Cukup dingin untuk orang  terbiasa tinggal di daerah tropis. Jaket tebal, sarung tangan, kupluk dan kaos kaki tambahan dibawa untuk kemungkinan terburuk. Pakaian sehari-hari membawa kaos dan beberapa kemeja flanel untuk lapisan. Alas kaki tetap mengenakan sendal gunung karena tidak berencana trekking di Pokhara.

Dokumen Imigrasi dan Visa
Setelah mendarat di bandara Tribhuvan turis  mengajukan visa on arrival. Persyaratannya mengisi form aplikasi, menunjukan paspor masa expired minimal 6 bulan ke depan, menyerahkan foto latar belakang putih dua lembar (ukuran bebas) dan uang sebesar 25 USD ( visa 15 hari).

Penginapan
Setelah ikut paket tur rencananya akan tinggal satu malam di Kathmandu. Awalnya memesan online Hotel Silver Home , 14 USD per malam tapi ternyata banyak yang lebih murah di Thamel. Pilihan terakhir jatuh pada Shree Tibet Family Guest House , 10 USD.
Jadwal penerbangan KL- Kathmandu 07:00 waktu Kuala Lumpur mengharuskan  singgah satu malam. Karena tidak ada penerbangan Jakarta – KL lebih pagi . Pilihannya tidur di bandara atau mencari penginapan.

Telepon dan Internet
Nepal hanya memiliki satu operator telekomunikasi N -Cell. Untuk memudahkan menghubungi  guide dan supir kami dipinjamkan kartu GSM oleh pihak tur travel. Total pemakaian pulsa selama satu minggu tidak sampai 10 ribu rupiah. Koneksi internet mengandalkan wifi gratis yang tersebar di kawasan Thamel atau hotel .

Mata Uang dan Buget
Kurs mata uang Nepal NPR sekitar 110 rupiah. Paling fleksibel membawa dollar , banyak money changer di kawasan turis Thamel. Sebaiknya tidak menukar di bandara karena ratenya  rendah. Lakukan tawar menawar ketika menukar uang, meskipun nilanya kecil tapi jika pengalinya 1000 besar juga.
Besarnya buget relatif semua dipengaruhi gaya traveling, durasi , aktivitas dan destinasi. Banyak paket tur menawarkan aktivitas outdoor  dari  puluhan hingga ribuan dollar. Saya memilih paket Mountain Fly mengelilingi Mt Everest dengan Budha Air seharga 170 USD.
Harga tiket masuk bagi wisatawan mancangera berbeda dengan warga lokal, kisaran 100 – 500 NPR. Termahal tiket masuk ke Bhaktapur Durbar Square 15 USD.

Bahasa dan Komunikasi
Bahasa Inggris biasa digunakan masyarakat Nepal terutama di kawasan turis Thamel. Sektor pariwisata penyokong terbsesar devisa negara, wajar jika warganya ramah terhadap turis. Mungkin perlu menjadi catatan tidak semua warganya bisa membaca atau menulis huruf latin, mereka terbiasa dengan huruf Devanagari.

Belanja
Di kawasan turis Thamel terdapat banyak toko souvenir dan peralatan outdoor. Jangan ragu untuk menawar , jika transaksi belum berhasil masih ada toko lain. Try , error and compare cara jitu mendapatkan harga terbaik. Empat kali menawar di toko berbeda pembeli akan bisa menyimpulkan berapa harga barang . Saya pribadi lebih suka berbelanja di Pokhara dibandingkan Thamel. Jalan dan trotoar luas di Pokhara membuat  betah berlama-lama windows shopping melewati sore. Jika di Thamel turis, mobil , motor dan becak harus berbagi jalan di gang-gang sempit dan macet.

Kapan
Kapan sih saat terbaik ke Nepal. Nah ini sebetulnya informasi dari  teman saya , seorang fotografer. Untuk mendapatkan langit biru cerah kunjungan terbaik ke Nepal bulan Oktober-November. Di luar itu biasanya langit Nepal, terutama Kathmandu terlihat abu-abu.

DAYS

ITINERARY KAILASH JOURNEYS

01       Arrive Kathmandu: Airport pickup and transfer to Hotel. Short briefing in the evening about this tour. Overnight stay at Hotel.
02 Kathmandu Sightseeing: After Break fast full day sightseeing of Pashupatinath temple, Boudhanath Stupa,  Swyambhunath Temple, Patan Krishna Mandir and Kathmandu Durbar Square. Overnight stay at hotel.
03 Manakamana Temple & Drive to Pokhara: After breakfast drive to Pokhara(6 hrs) in the route visit Manakamana Mandir by cable car. Overnight stay at hotel.
04 Sunrise at Sarankot & Pokhara Tour: Early morning we move to Sarangkot for sunrise view and Himalayan range view and after breakfast we would go for half day sightseeing. Overnight stay at hotel.
05 Drive to Nagarkot: After lunch we will drive to Nagarkot(1n’half hr drive) and view sunset in the evening. Overnight stay at hotel.
06 Sunrise at Nagarkot & Drive back to Kathmandu : After viewing sunrise of Himalayan range of Eastern part, drive back to Kathmandu. Overnight stay at Hotel.
07 Transfer to Airport: After breakfast transfer to Airport.

Cost Includes: Accommodation on Twin sharing basis with breakfast at Hotel, Both way Airport Transfers, Full day sightseeing at Kathmandu & Pokhara, Transportation by private  A/C car, Local English speaking Guide, One night Cultural Dinner.

Cost Excludes: Personal Expenses, Monasteries fee if any, Cable Car, Airfares, Lunch and Dinner

Hotels Information:

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

RELATED STORIES
Nepal Travel Preparation
First Step Kathmandu
Boudhanath – Different Way to Pray
Pashupatinant – Past and Future
Monkey Temple
Patan Durbar Square
Durbar Square-Kathmandu
Durbar Mar – Manhattan-nya Kathmandu

Thamel House Restaurant
Finally Found Good Rice in Pokhara

Bhangeri Durbar Resort
Hotel Vaishali , Thamel Kathmandu
Hotel With Flower, Tulsi

67 tanggapan untuk “Nepal 2013: Travel Preparation”

  1. hallo, saya akan ke nepal bulan agustus ini, boleh minta nama tournya gak? atau website internetnya? rencananya saya juga akan trekking dihimalaya. Terima kasih.

    Suka

  2. Woah! I’m really digging the template/theme of this site. It’s simple, yet effective.
    A lot of times it’s very difficult to get that “perfect balance” between user friendliness and visual appearance. I must say you have done a fantastic job with this. Also, the blog loads extremely quick for me on Firefox. Exceptional Blog!

    Suka

  3. Hi Danan, cool banget deh perjalannan ke Nepalnya, salah satu target saya untuk berangkat ke Nepal tahun ini… bulan terbaik yang ga panas itu bulan apa ya? apakah April ok untuk berangkat ke Nepal? apakah bisa menjejakkan kaki di Mt. Everest (wisata everest?) thaaanks a lot,
    Via

    Suka

    1. sepertinya kalo mau dpt dingin2nya Nepal rekomen bulan Oktober-November , kebetulan kmrn kata temen yg kesana langitnta juga bagus jadi salju di pegunungan himalaya keliatan . kali mau ke EBC everst base camp bisa dari nepal dan chengdu. aku ga tahu prodesurnya gimana. tapi biasanya memang mengurus ijin masuk ke tibet , nah ini bisa melalui jasa biro travel setempat. tapi kmrn nanya masuk dari nepal harganya lumayan mahal pake jasa biro travel.

      Suka

  4. Mas Danan, untuk tour travelnya apakah sudah include dengan hotelnya atau hotelnya kita cari sendiri ? untuk link tournya tidak bisa di open, terima kasih

    Suka

  5. Hi mas mau tanya, untuk harga travel agent Nepalnya itu berapa? kalau dari Kathmandu mau short trekking ke himalaya (bukan pakai mountain flight) tau kah mas bisa lewat mana atau kemana dulu? Thanks a bunch!

    Suka

  6. hiks .. kerennya.. pengen banget euy bisa nyampe sana. btw bulan apa mas yg pas untuk kesana? dari segi cuaca dan mungkin ada event apa gitu yg nggak boleh dilewatkan kalo ke Nepal? thanks

    Suka

    1. kalo niatnya foto2 landscape keren saran saya sih bulan Oktober-November , karena selain ini langitnya terutama di Kathmandu abu2…. Nah pas saya kmrn berangkat bulan Maret sebetulanya di Bhaktapur ada Festival tapi sayang aku tahunya telat jadi keburu pulang padahal pas hari H pulang… Sedih

      Tapi one day pengen banget balik ke Pokhara untuk trekking

      Suka

  7. Berlibur itu akan lebih menyenangkan apabila melakukan aktivitas fun and exciting activity outdoor spt, hiking, kayaking, swimming, bunji jumping, fishing, partying etc. daripada hanya sight seeing ..
    Itulah yang saya selalu lakukan apabila berlibur!! Ayo guys jangan boring, have some excitement!! Peace!

    Suka

    1. waduh kalo total cost aku ngga catet sih tapi gambaran kasar biaya makan di nepal murah 20-25 ribu sekali makan (kalo mau lebih irit bisa), penginapan kmrn kita dpt yg berdua 100 ribu (rajin keliling dan nawar), beberapa tempat wisata meneatapkan tarif beda paling mahal masuk satu wahana 150 ribu lainnya cukup terjangkau. tapi godaan belanja peralatan outdoor (ransel , jaket , sepatu trekking dll) murah :D.
      kalo trip ke destinasi biasa kaya kuil murah yg mahal kalo outdoor kaya trekking beberapa ke gunung itu lumayan mahal

      Suka

  8. Dear Danan, sangat tertarik dengan tulisan tentang Nepal. kebetulan saya berencana untuk ambil trip ke Nepal dan kota sekitarnya 30 mei sd 4 Juni 2015. ini kali pertama saya ke Nepal, saya bisa minta Itin lengkap nya tidak? dan apakah ada agent yang bisa di hubungi disana dengan dana yang lebih hemat. oh ya, numpang sharing juga, saya berencana ke Nepal sendiri, apabila ada yang mau joint tanggal segitu bisa kontak saya di email : erwinsyah9@gmail.com . thanks

    Suka

  9. Hai Danan,saya Heda. Terima kasih buat cerita perjalanan Nepal-nya, banyak info yg saya dapat. Mau tanya, apa Nepal aman untuk solo traveler perempuan? Boleh share itinerary, budget & kontak travel agent-nya. Rencana mau ke Kathmandu & light trekking di Annapurna jika memungkinkan Mei ini. Thanks much

    Suka

  10. Boleh minta kontaknya ga kak? Pemgen ke nepal nih . mumpung air asia lagi promo. Hehehe. Kira kira buat sendiri aman ga ya kak? Boleh minta WA nya ( 081273449744)

    Suka

  11. Pelancong yang dihormati,

    Namaste dan Salam mesra dari Himalaya negara Nepal!!!
    Trekking panduan & lesen Pengendali Tempahan Lawatan
    Trekking panduan & lesen Pengendali Tempahan Lawatan

    Nama saya ialah Sanjib Adhikari. Sebagai panduan trekking bebas dan pengendali pelancongan di Nepal, saya ingin mengalu-alukan semua orang di negara motherland saya, Nepal. Dengan minat dalam pelancongan pengembaraan, saya telah terlibat dalam bidang ini pada usia yang sangat muda. Mengejar kerjaya saya dalam kapasiti yang berlainan sebagai porter, panduan Penolong, saya telah membangunkan sendiri sebagai panduan trekking bebas dan kepimpinan dalam pelbagai aktiviti luar. Berlesen dan disahkan sepenuhnya dari kerajaan Nepal, kami merancang dan membimbing penerokaan dan pengembaraan sepanjang Nepal.

    Sedikit sejarah: Aku sendiri pernah melalui ekspedisi ke puncak Mera, puncak Pulau, Kalapathar, Gokyo memuncak, Tseryo RI dan merentasi banyak tinggi Pas di Nepal, Larkye Pas, Ampulapcha Pas, bantu Pas, Pas Renjula Tashilapcha Pas, Pas Ganjala, Thorong La Pas, Pas Tilicho, (Mesokantola Pas). Kami juga menawarkan Everest asas Trek kem, Annapurna asas kem Trek, Ghorepani Poon Bukit berjalan Manaslu Trek, Langtang Trek, Kanchenjunga berjalan. Dalam masa panjang perjalanan yang mencabar, saya mempunyai pengalaman membimbing yang luas di Mt. Kailash, Lhasa di Tibet juga Ladak dan Sikkim di India. Pendaftaran selama 7 tahun perjalanan panjang memberi saya kekuatan untuk bekerja bagi satu bebas dianjurkan trekking agensi http://www.nepalguideinfo.com/
    http://www.nepalplanettreks.com
    Email:sanjibtrekguide@Gmail.com
    Mudah alih +9779841613822
    Pejabat +977-1-4252196
    Trek Planet Nepal dan ekspedisi

    Suka

Pembaca kece selalu meninggalkan jejak berupa komentar